Langsung ke konten utama

Secangkir Kopi Pengantar Pagi

00:00. Malam sudah larut. Suara gemelan jawa dari gedung universitas yang berlabel seni itu mulai memudar dan perlahan hilang, begitu pula dengan suara hiruk-pikuk para pengguna jalan yang perlahan mulai sepi. Malam yang sepi. Ah, tidak juga. Masih ada sisa suara yang terdengar di kamar berukuran 3 x 3 m. Ya, terdengar semakain jelas karena tak ada suara lain yang menyainginya. "Tik-tik-tik" suara dari jemari yang menari diatas keyboard masih berlanjut namun beberapa saat kemudian tempo-nya melambat dan monitor dihadapanku mulai redup. Malam mulai meracuniku dan aku terjebak oleh suasana malam dengan mata yang sayu.

Ku ambil coffee instant di rak almari nomer dua. Em, maksudku nomer satu. Perlahan kutuangkan bubuk kopi kedalam cangkir dan dilanjutkan dengan seduhan air. Aishh, hampir saja kelebihan air. Bukan karena diriku yang seperti barista amatir melainkan karena efek kantuk.

Aduhai, so hot! Uap kopi panas menari-nari dihadapanku seolah sedang menggoda, membuatku ingin menciumnya saja. Hmm.. Aroma kopinya bak penawar racun malam yang membuat gairahku kembali hidup. BIKIN MELEK! Layar monitor kembali terang. Huh, bubuk kopi ajaib! Seperti bubuk Tinker Bell saja. Srurrppp.. Ahh..

Jarum jam terus berputar dan malampun semakin larut tapi aku masih terjaga. Ditemani secangkir kopi yang tinggal seperempat gelas aku mengerjakan tugas-tugas kuliah. "Glekk", tegukan kali ini tak menyisakan lagi kopi dalam cangkir bahkan ampasnya, karena memang itu bukan kopi ampas :D

"Kukuruyukkk..", tiba-tiba suara ayam memecah kesunyian.
"Apa-apaan.. belum juga pagi udah berkokok aja tuh jago", gerutuku dalam hati. Beberapa saat kemudian terdengar suara adzan subuh yang meyakinkanku bahwa ini memang sudah pagi.
04:02. Begitu waktu yang tertera di halaman depan ponselku.
"Wow, ajaib!" Lagi-lagi tak tidur sampai pagi.

Kesan dan Pesan :

Kopi memiliki beberapa kandungan zat, salah satunya adalah kafein. Kafein jelas menjadi salah satu kandungan yang ada di minuman kopi. Kandungan yang satu ini termasuk zat psikoaktif. Jadi memiliki dampak supaya orang yang meminumnya bisa tahan tidak tidur.

Dalam dosis yang rendah kafein dapat berfungsi sebagai bahan pembangkit stamina dan penghilang rasa sakit. Mekanisme kerja kafein dalam tubuh adalah menyaingi fungsi adenosin (salah satu senyawa yang dalam sel otak dapat membuat orang cepat tertidur). Dimana kafein itu tidak memperlambat gerak sel-sel tubuh, melainkan kafein akan membalikkan semua kerja adenosin, itu sebabnya tubuh tidak lagi mengantuk tetapi muncul perasaan segar, sedikit gembira, mata terbuka lebar, jantung berdetak lebih kencang, tekanan darah naik, otot-otot berkontraksi dan hati akan melepas gula ke aliran darah yang akan membentuk energi ekstra.

Tetapi, kita tidak dianjurkan untuk meminum kopi berlebihan karena hal itu kurang baik untuk kesehatan. Maksimalkan 2-3 cangkir kopi setiap harinya. Perlu kalian ketahui bahwa kafein dapat menyebabkan insomnia, mudah gugup, sakit kepala, merasa tegang dan cepat marah. Kafein juga dapat meningkatkan denyut jantung.

So, jangan banyak-banyak minum kopinya yaa.. :D

Komentar

Postingan populer dari blog ini

ADVERTISING BRIEF : Sekilas Tentang Periklanan

Hai sobat-sobatku, lama banget nih ngga nge-blog. Yah, apalagi kalo bukan karena sibuk dan males.. hehe.. :D Oke, kali ini saya akan membahas mengenai Advertising Brief nih, dimana materi ini saya peroleh dari hasil perkuliahan mata kuliah Penulisan Naskah Iklan. Langsung saja, cekidot! ADVERTISING BRIEF Client Brief Brief Klien berupa data mentah yang masih harus diolah yang didapat dari informasi klien hasil pertemuan/wawancara dengan Account Executive terkait dengan hal-hal sebagai berikut: 1. Brand and Produk Knowledge          Strategi produk ada perubahan atau tidak dari yang telah ada          Informasi bentuk fisik dan non fisik produk          Feature dan benefit produk         Diferensiasi,USP produk dari kompetitor 2. Harga Strategi penetapan harga produk 3. Distribusi/Tempat Strategi distr...

STRUKTUR PENULISAN ADVERTORIAL

Dalam hal membuat advertorial perlu adanya tatanan yang tepat dalam penulisannya. Untuk itu harus memperhatikan struktur penulisan advertorial supaya advertorial menjadi tepat dan sesuai. Berikut merupakan ulasan mengenai struktur penulisan advertorial. STRUKTUR PENULISAN ADVERTORIAL •       Sistem 5W + 1H : a.     What , informasi tentang apa b.     Where , dimana tempatnya c.     When , mengenai kapan waktunya d.     Who , tokoh yang menjadi berita e.     Why , mengungkap mengapa f.       How , menjelaskan tentang bagaimana •    Pembuka (intro) , pada bag. pembuka advertorial mempunayi fungsi menarik perhatian pembaca terhadap artikel tersebut. Penulisan intro dapat menggunakan gaya bahasa: naratif, deskriptif, kutipan ataupun sapaan kepada khalayak. •       Isi (batang tubuh) , berisi tentang penjelas...

[PUISI CINTA] Cahaya Harapan

" Cahaya Harapan " Oleh: Setia Rahayu Kau bagaikan mentari yang terbit dikala fajar Memancarkan cahaya pertama untuk menerangi dunia ku Kau laksana embun pagi yang bersinar bening Memberikan kecerahan saat berselimut kabut Kau berikan ku harapan yang nyata Hingga semangat ku bangkit Menengadah untuk melihat Dan melompat untuk meraih mu Semakin dekat, semakin jelas Semakin besar pula tekat ku Kau adalah cahaya yang memberiku harapan Harapan yang menunjukkan titik terang dalam meraih bintang yang jatuh saat langit berlabuh dalam balutan biru tua